Nusantara

Kemenag Kota Bogor Adakan Halal Bihalal Silaturahmi Idul Fitri 1445 H 

×

Kemenag Kota Bogor Adakan Halal Bihalal Silaturahmi Idul Fitri 1445 H 

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2024 04 23 at 20.18.04 Kemenag Kota Bogor Adakan Halal Bihalal Silaturahmi Idul Fitri 1445 H 

detakhukum.com, Bogor – Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bogor, menggelar Halal Bihalal Idul Fitri 1445 H, di hari ke 14 setelah lebaran dengan tema; “memperkuat kebersamaan dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa” yang dihadiri oleh Pj Walikota Bogor,  Heri Antasari beserta jajaran Kemenag Kota Bogor dan para undangan yang hadir, Selasa ( 23/4/2024 ).         

Baca juga:  Pemkot Bogor Keluarkan Protokol Kesehatan Sholat Idul Adha, Penjualan dan Pemotongan Hewan Kurban

Dalam sambutan, Pj Walikota Bogor, Heri Antasari mengatakan, bahwa kehadirannya adalah sekaligus memperkenalkan diri pada awal bertugas serta mengaku akan mempererat silaturahmi dengan seluruh Organisasi Perangkat Daerah  (OPD). 

Selanjutnya Kepala Kemenag Kota Bogor, Dede Supriyatna, menyampaikan terima kasih kepada semua yang hadir untuk mengikuti halal bihalal yang diadakan oleh kemenag Kota Bogor. Untuk mempererat tali silaturahmi meningkatkan kebersamaan dan persatuan.

Baca juga:  Ribuan Barang Bukti Kejahatan Dimusnahkan, Salah Satunya Uang Palsu

lebih lanjut ia tekankan, dengan Persatuan, tambah Dede, kita akan mudah mengatasi segala persoalan atau permasalahan.    

Insya Allah, Kemenag Kota Bogor akan menjadikan Halalbihalal ini menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya. Oleh karenanya Dede minta untuk saling memaafkan saat masih dalam bulan syawal. (Hirawan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *